Sumber: simbolonindonesia.wordpress.com – Minggu, 2 Desember 2007
Ketua Umum Pengurus Pusat Punguan Simbolon dohot Boruna Se-Indonesia Drs Effendi MS Simbolon, Sabtu 1 Desember 2007 meresmikan kantor baru Pengurus Pusat Punguan Simbolon dohot Boruna Se-Indonesia yang berlokasi di Jalan Danau Toba No.77, Bendungan Hilir Jakarta Pusat. Peresmian ditandai dengan pembukaan selubung papan nama dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti, sementara pengguntingan pita dilakukan oleh Ny. Effendi Simbolon Br Tobing.
Turut hadir pada saat peresmian Mayjen TNI Mahidin Simbolon (Penasehat), Ir. Raden Simbolon (Ketua Harian), Drs. Anthon Simbolon, MSi (Sekjen), Ketua Punguan Simbolon dari daerah seperti Drs. Washington Simbolon (Medan), Jonner Simbolon (Dairi), Arliman Simbolon, SH (Riau), Drs. Victor Simbolon (Samosir), Ir. Halomoan Simbolon (Lampung), Edison Simbolon (Surabaya), Drs. Lukman Simbolon (Yogyakarta), Albert Simbolon, SH., MH (Jambi), Idris (Lurah Tanah Abang) dan seluruh Pengurus Harian lainnya.
Dalam sambutannya Effendi MS Simbolon mengatakan bahwa peresmian kantor pusat ini merupakan salah satu amanat Kongres Nasional I Punguan Simbolon yang diselenggarakan di Tuktuk Siadong, Tomok Samosir pada tanggal 28-29 Juni 2007 yang lalu, dengan maksud agar seluruh fungsi-fungsi yang ada dalam kepengurusan bisa berjalan baik sesuai program kerja yang telah ditetapkan.
Effendi juga menegaskan bahwa Organisasi Keluarga Simbolon yang jumlahnya kurang lebih 68.000 (enam puluh delapan ribu) keluarga ini adalah organisasi sosial kemasyarakatan atau organisasi masyarakat adat dengan tujuan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan keluarga melalui usaha-usaha seperti pendidikan peningkatan kualitas SDM, Usaha Kecil Menengah (UKM), koperasi, bantuan hukum dan lain sebagainya. Jadi sama sekali tidak ada kaitannya dengan urusan politik. Setiap keluarga memiliki kebebasan untuk untuk menyalurkan aspirasi dan hak politiknya masing-masing.
Marga Simbolon yang terdiri atas beragam latar belakang pendidikan, profesi, sosial ekonomi sudah saatnya disinerjikan untuk meningkatkan kepedulian bukan saja terhadap kampung halaman, tetapi juga terhadap sesama, lingkungan masyarakatnya dan terhadap pembangunan bangsa dan negaranya, demikian Effendi MS Simbolon.
Dalam sambutannya, ketua panitia peresmian Ir. Gumanti Naek Simbolon mengatakan bahwa sebelum memiliki kantor tetap, Punguan Simbolon telah mampu menciptakan even akbar Pesta Danau Toba “Visit Samosir 2007” selama seminggu (1-7 Juli 2007) di Samosir. Tentu dengan peresmian kantor baru ini akan bisa melahirkan karya-karya besar di masa depan.
Kantor ini juga sekaligus merupakan kantor/sekretariat Punguan Simbolon dohot Boruna Se-Indonesia Wilayah Jabodetabek.
Adapun susunan pengurus Pusat Punguan Simbolon dohot Boruna Se-Indonesia adalah Dr. Abraham Marham Simbolon, Prof Dr. Olo Simbolon, Mayjen TNI Mahidin Simbolon, Drs. Midian Simbolon, Ir. Anton Simbolon, Win Gasa Simbolon, Drs. HT Simbolon, Drs. Theopulus Simbolon, Marihad Simbolon, Drs Lamostar Simbolon, Washington Simbolon, Drs. Kuet Allan Simbolon, MA sebagai Penasehat. Drs Effendi MS Simbolon (Ketua Umum), Ir. Raden Simbolon (Ketua Harian); Kolonel Drs. Anthon Simbolon, MSi (Sekretaris Jenderal); Ir. Ramses Simbolon, MBA (Wakil Sekjen); Alirman Simbolon, SH (Wakil Sekjen); Ir. Bintatar Hutabarat (Bendahara Umum); Drs. Mangapul Simbolon (Wakil Bendahara), Ir. Gumanti Naek Simbolon (Wakil Bendahara), Paumar Simbolon (Ketua Bidang Adat dan Seni Budaya); Pdt. Eldarton Simbolon, STh (Ketua Bidang Rohani); Ranggu Simbolon, BA (Ketua Bidang Ekonomi Rakyat); Drs. Richard Simbolon (Ketua Bidang Eksternal/Mitra Kerja); Dr. Ir. Ivan Djalagat, MSc (Ketua Bidang SDM); Hatta Simbolon, SE., SH (Ketua Bidang Organisasi); Ir. Mangindar Simbolon (Koordinator Regional I Sumut); Kolonel Mangasi Simbolon (Koordinator Regional II Sumatera minus Sumut); Drs. Irianto Simbolon, MBA (Koordinator Regional III-Jawa, Bali dan Luar Negeri); Djintar Simbolon, SH (Koordinator Regional IV-IBT).
Senin, 25 Mei 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar